DINAMIKA PERCAYA DIRI PADA REMAJA PUTRI DENGAN OBESITAS
Kata Kunci:
Percaya Diri, Remaja Putri, ObesitasAbstrak
Bentuk tubuh yang terjadi pada remaja memiliki kekhawatiran yang cukup tinggi yang terjadi pada remaja putri karena bentuk tubuh merupakan hal yang paling ditakuti karena bagi remaja menganggap ini suatu hal yang penting bagi dirinya. Tujuan jurnal penelitian ini yaitu menjelaskan kondisi percaya diri remaja putri obesitas dan mengetahui faktor-faktor penyebab obesitas pada remaja putri. Penelitian kualitatif memakai pendekatan dengan studi kasus. Pada metode studi kasus ini lebih bisa memusatkan diri secara intensif pada satu obyek tertentu yang mempelajarinya sebagai suatu kasus dengan melihat kondisi percaya diri pada remaja putri. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar remaja putri dengan obesitas dalam penelitian ini mengungkapkan bahwa mereka memiliki persepsi diri yang negatif, terutama terkait dengan citra tubuh mereka. Perasaan tidak puas dengan penampilan fisik seringkali menjadi sumber utama dari rendahnya rasa percaya diri. Mereka sering merasa tidak nyaman dalam lingkungan sosial yang menekankan standar kecantikan tertentu. bahwa remaja obesitas sering mengalami rendahnya rasa percaya diri yang dipengaruhi oleh berbagai faktor, seperti pengalaman bullying, stigma sosial, dan persepsi negatif terhadap citra tubuh mereka. Faktor penyebab terjadinya obesitas pada remaja putri adalah faktor keturunan dan faktor lingkungan gaya hidup seperti pola makan, apa yang dimakan serta kurangnya melakukan kegiatan olahraga. Diharapkan remaja yang mengalami obesitas tersebut memupuk kemampuan dirinya dengan menyalurkan bakat dan hobi yang dimiliki seperti olahraga dan prestasi lainnya. Penyaluran bakat tersebut dilakukan dengan cara mengikuti kegiatan yang ada di lingkungannya, lebih menggali potensi diri yang dimiliki dan mengenali dirinya secara keseluruhan.
Unduhan
Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2024 Islamic Education and Counseling Journal

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.